Inilah 8 Fakta Tentang Buah Nangka yang Mungkin Anda Belum Tahu

Hai, kembali bertemu lagi dengan penulis. Di artikel kali ini kita akan membahas tentang fakta-fakta  dari buah nangka. Yuk simak pembahasannya di bawah ini!

Buah nangka atau yang biasa dikenal sebagai jackfruit merupakan buah yang diduga asli berasal dari India yakni di wilayah Ghats bagian barat. Namun kini buah nangka ini telah menyebar luas di berbagai daerah tropis yang terutama di wilayah Asia Tenggara. Buah nangka juga cukup enak untuk diolah berbagai olahan selain dimakan langsung seperti dikolak, digoreng, menjadi bahan tambahan dalam pembuatan es krim dan masih banyak lagi. 

Berikut 8 fakta tentang buah nangka yang mungkin Anda belum tahu:


1. Biji Nangka Dapat Dimakan

Selain daging dari buah nangka, biji nangka juga dapat Anda makan dan menyehatkan. Biji nangka pada buah yang telah matang bisa Anda cuci bersih dan direbus dengan air garam. Untuk tahu kelezatannya, Anda wajib coba makan biji nangka yang lemak dan gurih ini. 

2. Bau dan Rasa Seperti Persilangan Pisang dan Nanas 

Sejumlah orang mengatakan bahwa buah nangka berbau dan berasa seperti persilangan antara pisang yang sangat matang dan nanas, dengan sentuhan apel dan mangga. 

3. Rasa Biji Nangka Mirip Kacang Brazil Jika Disangrai

Selain direbus, biji nangka ini juga bisa disangrai dan rasanya akan mirip seperti kacang brazil disilangkan dengan buah kastanye. Selain itu, biji buah nangka juga bisa di panggang dan digiling menjadi tepung. Serbaguna sekali biji buah nangka ini.

4. Keripik Nangka

Di Indonesia sendiri, nangka ini sering diolah menjadi keripik. Nangka diolah lalu digoreng secara khusus hingga menjadikannya keripik yang gurih dan bikin nagih.

5. Pengganti Daging

Untuk para vegetarian, nangka juga bisa dijadikan sebagai pengganti daging. 

6. Seluruh Bagian Pohon Nangka Bermanfaat

Setiap bagian pohon nangka sangat bermanfat, bisa dijadikan sebagai obat mulai dari kulit kayu, daun, daging buah,lalu kulit dan akarnya yang sebagian juga dapat menjadi antibakteri dan anitviral.

Baca Juga:
7. Nangka Mengandung Magnesium

Kandungan Magnesium pada buah nangka dalam jumlah tinggi dimana satu porsinya mengandung sekitar 7% magnesium yang dibutuhkan tubuh Anda setiap hari. Karena magnesium berguna untuk membantu tubuh menyerap kalsium, buah ini dapat dijadikan bantuan yang ampuh dalam melawan pengeroposan tulang dan osteoporosis.

Ingin mencari polybag murah dan ramah lingkungan coba kalian cari di toko kami, dan coba klik Disini!


8. Berguna Bagi Mata dan Kulit

Nangka ini kaya akan Vitamin A. Nangka dapat membantu mata Anda tetap awet muda dan sehat, Vitamin A juga berguna sebagai restoratif kulit dan berkontribusi pada kulit yang tampak muda dan bercahaya.

Jadi, itulah tadi fakta-fakta dari buah nangka. Perlu diingatkan juga bahwa mengonsumsi nangka yang berlebihan dapat mengakibatkan sakit perut atau masalah pada sistem pencernaan. Jangan lupa share agar informasi ini semakin bermanfaat. Terima Kasih.

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama