7 Cara Menanam Bunga Kertas Yang Sangat Mudah

Bunga Kertas
Bunga kertas atau yang sering dikenal dengan nama bunga Bougenville merupakan salah satu jenis tanaman hais yang sangat populer karena mudah untuk dirawat. Selain itu, tanaman hias yang satu ini juga memiliki jenis dan varietas warna yang bergam sehingga Anda bisa berkereasi dengan berbagai jenis warna untuk membuat taman bunga yang sesui dengan keinginan.Jika Anda tertarik untuk menanam bunga  kertas ini, berikut ada beberapa cara menanam bunga kertas.

Cara Menanam Bunga Kertas:


1. Persiapkan Media Tanam

Karakter tanaman hias ini adalah menyukai media tanam yang berpori sebagai media sirkulasi udara dan drainase air yang baik. Gunakan campuran pasir malang dan juga tanah humus sebagai media tanam untuk menanam bunga kertas agar kelembaban dari media tanam tetap stabil sehingga, bunga kertas bisa tumbuh lebih baik.

Baca Juga: Cara Mudah Menanam Bunga Sedap Malam, Wajib Anda Coba 

2. Mempersiapkan Benih

Tanaman bunga kertas bukan merupakan jenis tanaman yang mudah ditanam melalui biji, umbi atau hal lainnya. Cara paling mudah yaitu menggunakan teknik stek batang. Pilih dan potong bunga yang sudah dewasa, kemudian potong batang dengan cara menyerong dan runcing. Lalu tancapkan batang tersebut pada media tanam, lakukan proses ini pada pagi atau malam hari supaya tanaman bunga kertas lebih mudah tumbuh subur.

Baca Juga: Jarang Orang Tau, Inilah 5 Manfaat Tanaman Kumis Kucing


3. Penanaman Bunga Kertas

Untuk menciptakan warna yang beragam, gabungan dari beberapa jenis, Anda bisa mencoba teknik sambung pucuk. Teknik ini menjadi teknik yang cukup populer dalam penanaman tanaman bunga kertas karena bisa menyatukan berbagai jenis untuk menciptakan banyak warna. Cara ini terbilang cukup sulit jadi harus siap dan yakin.

Baca Juga: Cara Mudah Merawat Tanaman Suplir

4. Memangkas Tanaman Bunga Kertas

Setelah proses penanaman bunga kertas, perawatan yang harus dilakukan secara rutin yaitu pemangkasan. Memangkas ranting juga dapat memberi rangsangan untuk tanaman bunga kertas tumbuh dan berbunga. Memangkas akar juga diperlukan untuk memastikan akar tanaman tidak melebihi batas kapasitas pot.

Baca Juga: Inilah 7 Manfaat Mengkonsumsi Buah Lobi-Lobi

5. Siram Bunga Kertas

Penyiraman adalah hal wajib yang perlu dilakukan supaya bunga kertas bisa terus hidup subur. Jenis tanaman hias bunga kertas ini memerlukan satu waktu dalam satu tahun tanpa penyiraman sama sekali, masa ini disebut masa kering. Pengeringan ini akan menstimulasi bermekarannya kuncup bunga kertas. Pada masa-masa ini, hentikan penyiraman tanaman selama beberapa hari.

Baca Juga: Jarang Orang Tau, Inilah 5 Manfaat Buah Sukun 

6. Pemupukan Ulang

Untuk memberikan nutrisi tambahan pada bunga kertas, perlu memberikan pupuk. Pemupukan bisa dilakukan sekali dalam satu bulan. Pupuk yang digunakan sebaiknya menggunakan pupuk kandan atau pupuk kompos.

Baca Juga: 9 Cara Mudah Menanam Tanaman Binahong

7. Pencegahan Hama

Jika terjadi serangan hama lakukan perawatan intensif dengan menggunakan fungisida. 


Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama