Ketahui Yuk! Inilah Beberapa Manfaat Bunga Geranium!

Tanaman hias yang satu ini bisa menjadi pilihan yang sangat tepat jikalau anda menginginkan tanaman yang mempuyai bunga cantik. Tetapi rupanya, tanaman ini tidak hanya cantik, bunga geranium Ternyata juga mempunyai beragam manfaat. Bunga Geranium pun juga hadir dalam beragam warna, termasuk warna merah muda, ungu serta putih.

Dengan warna-warna tersebut, bunga ini dapat menghiasi rumah anda dengan keindahannya. Tanaman hias ini juga mampu memberikan manfaat bagi kehidupan sehari-hari anda seperti dapat mengusir nyamuk, baik untuk kesehatan anda, dan beragam manfaat yang lainnya. Berikut ini ialah deretan manfaat bunga Geranium.

1. Dapat mengusir nyamuk

Keuntungan yang pertama memiliki tanaman geranium ialah dapat mengusir nyamuk dari lingkungan rumah anda. Ini dikarenakan beberapa jenis dari geranium mempunyai aroma yang tak disukai oleh nyamuk, semacam aroma citrus. Cara kerja tanaman geranium untuk mengusir nyamuk ialah dengan mengeluarkan aroma yang sangat khas.

Tanaman geranium dapat anda manfaatkan sebagai tanaman hias di dalam pot sehingga dapat anda gunakan untuk menghiasi interior sekitar ruang tamu, kamar tidur, dan di dekat jendela. Dengan begitu rumah anda akan terlindungi dari nyamuk serta anda bisa lebih nyaman berada di dalam rumah.

Baca Juga:

2. Membantu meredakan stress

Meski aroma geranium yang tidak disukai nyamuk, tetapi aroma geranium mampu memberikan aromaterapi yang sangat menenangkan. Dengan aromaterapi ini, anda akan merasa lebih rileks serta segar kembali. Anda bisa menggunakan minyak geranium, yang memiliki fungsi sebagai aromaterapi yang dapat menenangkan supaya tidurmu lebih nyenyak.

Minyak geranium juga bisa untuk dioleskan di bagian belakang telinga anda sebagai aromaterapi supaya rileks, istirahat serta cepat terlelap. Geranium dalam bentuk teh juga dapat mengurangi stres dikarenakan aromanya yang sangat menenangkan. Selain itu, teh geranium juga memberikan keseimbangan pada hormon tubuh sehingga anda tak terlalu stres serta merasakan lebih rileks.

3. Mampu menjaga kulit tetap sehat

Tanaman geranium juga sangat bermanfaat bagi kesehatan serta kecantikan kulit. Ini dikarenakan tanaman ini mengandung zat astringent yang mampu menginduksi serta menghasilkan kolagen yang sangat baik untuk kulit. Geranium juga bisa diolah menjadi minyak yang dapat anda gunakan secara teratur pada bagian wajah dan juga bagian kulit yang lainnya. Dengan menggunakan minyak geranium di bagian wajah secara teratur, anda dapat mengurangi kerutan pada wajah. 

Minyak geranium juga mampu untuk mengencangkan otot kulit, sehingga sangat baik untuk digunakan pada area leher dan juga perut. Bagi anda yang mempunyai masalah kulit pada wajah seperti jerawat, maka geranium dapat menjadi solusi untuk merawat kulit supaya jerawat hilang dan kulit pada wajah menjadi lebih cantik. Untuk dapat menguji apakah anda alergi terhadap minyak geranium ataupun tidak, anda harus menggosokkan sedikit di sekitar leher ataupun tangan untuk dapat melihat bagaimana tubuh anda akan bereaksi terhadap minyak geranium.

Ingin mencari polybag murah dan ramah lingkungan coba kalian cari di toko kami, dan coba klik Disini!


4. Mempercepat pembekuan darah

Anda juga menggunakan minyak geranium untuk dapat mengobati luka di bagian kulit. Dengan adanya sifat hemostatis pada minyak geranium, mampu mempercepat pembekuan darah serta membuat luka anda cepat kering. Luka yang cepat kering akan bisa mencegah infeksi bakteri pada kulit yang sedang terluka. Untuk perawatan setelah luka mengering, anda bisa mengoleskan minyak geranium pada bekas luka anda supaya cepat hilang. Dengan begitu, anda bisa menggunakan minyak geranium untuk merawat bekas pada luka dan membuat kulit anda menjadi lebih sehat.

5. Menjaga kesehatan tubuh

Anda juga bisa menggunakan geranium sebagai olahan teh. Dengan menggunakan teh dari daun geranium, banyak sekali manfaat yang akan didapat setelah anda meminumnya. Teh geranium dapat meredakan stres, peradangan, serta nyeri sendi di seluruh tubuh. Hal ini karena ada kandungan di dalam daun geranium mengandung zat analgesik yang mampu memberikan manfaat cepat bagi anda yang tengah mengonsumsinya.

Teh geranium sangat baik untuk kesehatan organ tubuh, terutama bagi ginjal. Kandungan di dalam teh ini mampu merangsang sistem saluran kemih di dalam tubuh. Selain itu, zat antibakteri di dalam teh ini juga sangat baik untuk kesehatan organ pencernaan. Dengan rutin mengonsumsi teh geranium, tubuh anda akan lebih sehat serta bisa lebih produktif.

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama