7 Bunga yang Viral di Kalangan Pecinta Tanaman Hias!

 

Seperti tren fashion, tanaman hias dan bunganya ternyata memiliki tren setiap tahun yang selalu berganti.

Dengan tren tersebut, beberapa di antaranya mempunyai kenaikan harga yang signifikan sebab banyak diburu oleh masyarakat.

Harus diketahui, harga jual bunga hias bergantung dengan bentuk, kelangkaan, kesulitan tumbuh dan merawat serta faktor yang lain.

7 Bunga yang Viral di Kalangan Pecinta Tanaman Hias

1. Begonia

Begonia

Sebetulnya bunga tersebut akhir ini populer di Indonesia.

Tetapi setelah berkembangnya komunitas pecinta tanaman begonia di luar negeri menjadikan tanaman tersebut mulai dilirik oleh masyarakat.

Baca Juga : 6 Cara Menanam Lengkeng Agar Cepat Berbuah di Rumah, Tidak Perlu Repot!

2. Bugenvil

Bugenvil

Bugenvil menjadi salah satu bunga yang viral dengan bentuk mirip pohon kecil yang tumbuh tegak.

Melihat dari bentuk tumbuhannya yang berwarna-warni, bugenvil seperti menjadi tanaman hias yang sangat populer sebab kecantikan warna dan bentuknya.

3. Anggrek

Anggrek

Anggrek adalah satu suku tumbuhan berbunga yang mempunyai banyak jenis.

Keberadaan anggrek sangat spesial negara kita.

Indonesia kaya akan jenis anggrek, apalagi anggrek epifit yang hidup pada kawasan hutan Sumatera hingga Papua.

Dahulu, anggrek memiliki peran penting dalam pengembangan teknik pengobatan dengantumbuhan.

Saat ini, kebanyakan anggrek difungsikan menjadi tanaman hias yang bisa menjadi dekorasi hunian.

4. Mawar

Mawar

Mawar pantas didaulat menjadi bunga yang paling indah dan tidak habis oleh waktu.

Dari mawar merah klasik hingga mawar taman Juliet, bunga yang viral tersebut pastinya dapat membuat hunian anda jadi terlihat lebih elok.

5. Keladi

Keladi

Bunga viral berikutnya yaitu keladi atau caladium.

Caladium mempunyai banyak jenis, contohnya keladi kuping atau dan colocasia.

Lalu tanaman tersebut juga memiliki bentuk yang cantik dan warna eksotis.

6. Monstera Variegata

Monstera Variegata

Seperti jenis monstera lainnya, tetapi corak belang pada daun tanaman tersebut membuat sejumlah masyarakat tertarik.

Variegata adalah istilah yang merujuk pada kelainan klorofil daun yang menimbulkan warna belang pada daun.

Harga jual tanaman jenis tersebut tergantung pada kelainan warna tersebut membentuk corak.

Pada beberapa corak hijau-putih yang terbentuk rapi, harga jual tanaman tersebut dapat mencapai Rp1-1,5 juta per daunnya.

Baca Juga : 5 Tips Menanam Belimbing Wuluh Menggunakan Teknik Cangkok di Pot, Penasaran?

7. Aglonema

Aglonema

Tanaman aglonema juga sebagai salah satu tanaman yang populer pada masa pandemi.

Tanaman yang disebut Sri Rejeki mempunyai berbagai warna dan jenis, mulai dari

- aglonema red peacock yang berwarna merah.

- aglonema harlequin yang berwarna pucat.

- aglonema lipstik siam aurora yang berwarna hijau dengan pinggiran berwarna merah.



Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama