Ginseng |
Hai, masih bersama penulis yang akan membahas seputar dunia pertanian, perkebunan, pertanian dan juga perternakan.
Ginseng mempunyai kandungan yang berfungsi sebagai penghambat oksidasi melalui reaksi dengan radikal bebas dan sebagai pengikat oksigen dari pangan maupun sistem biologis. Manfaat ginseng jawab ini dapat di rasakan jika pengolahan dan takaran yang digunakan sudah tepat.
Beberapa manfaat dari ginseng jawa :
- Meningkatkan kinerja syarah motorik
- Mengurangi panas pada peradangan
- Meningkatkan nafsu makan
- Mengatasi kelelahan- Menurunkan kadar gula darah
- Mencegah Pertumbuhan sel kanker
Beberapa Cara Budidaya Ginseng :
1. Persiapan Bibit Ginseng
Bibit Ginseng |
Hal pertama yang harus dilakukan ialah bibit tanaman ginseng yang ingin ditanam. Menanam biji ginseng akan memberi ginseng yang lebih sehat dan berkualitas.
Beberapa pertimbangan dalam memilih bibit ginseng :
- Merupakan tanaman induk yang matang dan sehat
- Simpan bibit dengan suhu yang cukup lembab selama 3 hari
- Potonglah pangkal batang dengan bentuk yang miring
2. Persiapa Media Tanam Ginseng
Setelah Menyiapkan bibit ginseng jangan lupa untuk menyiapkan media tanam dengan alat dan bahan untuk menunjang aktivitas bercocok. Beberapa hal yang garus di persiapkan menanam ginseng
- Tanah gembur yang kaya nutrisi
- Pupuk Kandang
- Arang sekam
- Polybag yang telah di lubangi di bagian bawah
- Cetok dan air
3. Menanam Ginseng
Untuk menghasilkan tanaman ginseng jawa maka diperlukan metode menanam ginseng jawa yang tepat. Setelah semua alat dan baha disiapkan, aktivitas bercocok tanam dapat dimulai
Penyamaian Dengan Biji
Penyamaian Bibit Ginseng |
- Campurkan tanah gembur dan pupuk kandang
- Aduklah bahan dengan cetok
- Masukkan campuran ke dalam polybag
- Tebarkan biji ginseng satu biji di setiap polybag
- Tutup sedikit campuran tanah dan pupuk
- Siram dengan air secukupnya
Pembibitan dengan stek batang
Stek Batang |
- Campukan tanah gembur dan pupuk kandang
- Masukkan campuran tersebut dalam polybag
- Masukkan campuran dengan ketinggian 15 cm
- Buat lubang pada bagian tengahnya
- Tancapkan batang ginseng
- Masukkan campuran tanah dan pupuk kandang
- Padatkan hingga batang berdiri tegap
- Siram dengan air secukupnya
4. Merawat Tanaman Ginseng
Perawatan tanaman ginseng dengan cara berikut ini
- Siramlah bibit secara rutin cukup dua sampai tiga kali sehari. Jangan siram berlebihan akan menyebapkan tanaman membusuk. Kurangi penyiraman saat tanaman sudah memasuki usia 3,5 bulan.
- Pupuklah tanaman dua minggu sekali agar dapat memakai pupuk pada maupun pupuk cair
- Pembersihan parasit yang mengganggu pertumbuhan ginseng
- Hindari dari hama binatang yang mengganggu pertumbuhan ginseng
- Hindari penyakit yang menggakibatkan pembusukkan leher batang,busuk umbi, dan penyakit layu daun
5. Panen Ginseng
Panen Ginseng |
Proses panen dilakukan setalah usia mencapai 4-5 bulan. Hal Ini dapat dipengaruhi oleh faktor lingkungan dan cara merawat tanaman ini
Ciri- ciri ginseng siap panen
- Daun berubah menjadi kuning
- Batang berubah menjadi merah
- Berbunga dan mengeluarkan biji
- Ukuran umbi cukup besar
Langkah-langkah dalam proses panen ginseng
- Lakukan sore atau pagi hari dengan kondisi yang sangat cerah
- Gemburkanlah tanah dengan cetok
- Pangkaslah pangkal batang
- Cabutlah umbi secara perlahan
- Bersihkanlah umbi tersebut
- Letakkan dan simpan di tempat yang teduh
Yups, sampai di sini saja kita membahas mengenai tips jitu budidaya ginseng dei polybag. Sekian dan Terima kasih.
Posting Komentar